Bagi Anda yang memiliki usaha atau bisnis tentu saja berharap usaha yang Anda kelola tersebut dapat berkembang secara pesat dan meraih kesuksesan. Selain itu, Anda pasti tidak menginginkan jika usaha Anda mengalami kebangkrutan dan harus menutupnya. Banyaknya usaha atau bisnis yang mengalami kebangkrutan disebabkan karena para pemiliknya menganggap remeh hal tersebut.

Terdapat banyak faktor yang menjadi alasan mengapa bisnis bangkrut dalam waktu yang terbilang cepat. Oleh karena itu, usahakan Anda tidak meremehkan hal sekecil apapun agar bisnis Anda dapat bertahan dalam waktu yang lama.

Berikut beberapa faktor penyebab atau alasan mengapa bisnis bangkrut dalam waktu yang cepat.

Hutang

Salah satu faktor penyebab bangkrutnya suatu usaha yang harus Anda waspadai adalah hutang. Perlu Anda ketahui bahwa sebenarnya terdapat sisi positif dari hutang, yakni mendukung modal Anda atau membuat usaha Anda dapat bertahan. Namun meskipun hutang memiliki sisi positif, hutang tetaplah menjadi sesuatu yang buruk bagi sebuah usaha karena dapat menjadi boomerang yang siap menyerang balik usaha Anda. Oleh sebab itu, usahakanlah untuk tidak berhutang jika dirasa belum terlalu penting. Bagi Anda yang memiliki hutang dan masih sanggup untuk melunasinya, maka janganlah menunda untuk melunasi hutang tersebut.  Sebab jika Anda tidak segera melunasinya, hal itu hanya akan menjadi beban untuk diri Anda, apalagi saat usaha Anda sedang dalam kondisi krisis dan pada akhirnya harus menutup usaha tersebut.

Omzet

Seringkali banyak di antara para pengusaha yang terobsesi untuk meraih omzet dalam jumlah yang besar. Ada kesenangan atau kepuasan tersendiri ketika mereka bisa memperoleh banyak omzet. Akan tetapi mereka tidak sadar bahwa hal yang lebih penting bagi sebuah usaha adalah profit atau keuntungan. Karena itulah mulai dari saat ini kejarlah banyak profit daripada omzet.

Rekan Bisnis

Rekan bisnis merupakan salah satu penyebab mengapa bisnis bangkrut dalam waktu yang cepat yang seringkali diremehkan oleh banyak pengusaha. Saat Anda menjalankan sebuah usaha dengan cara ‘join’ atau patungan, hal tersebut akan dapat menyebabkan masalah yang pada akhirnya bisa membuat usaha tersebut mengalami kebangkrutan. Seseorang yang baru memulai menjalankan usaha atau bisnis biasanya melakukan hal tersebut dengan alasan belum memiliki cukup modal.

Tergiur peluang

Adanya peluang lain yang lebih baik dapat menyebabkan bangkrutnya usaha yang sedang dikelola. Hal itu dapat membuat Anda kurang fokus untuk mengembangkan usaha Anda saat ini.

Itulah beberapa faktor penyebab atau alasan mengapa bisnis bangkrut dalam waktu yang cepat. Dengan mengetahui penyebabnya, diharapkan Anda bisa mempertahankan usaha atau bisnis Anda hingga bertahun-tahun lamanya. Semoga informasi yang telah dibahas dapat bermanfaat.

Salam Pencerahan!

ABOUT THE AUTHOR TOM MC IFLE

Dia pernah terpilih menjadi TOP 100 COACH in the World yang terbaik dan tercepat di Platinum Mentor Coach. Pada saat yang bersamaan, penyuka hobi travelling ini mendapat penghargaan Action Man Award Asia Pacific 2007 dan menjabat sebagai Head of Coach Indonesia. Menyandang berbagai sertifikasi dan award, yaitu Exclusive Master License Money Coaching Institute, USA, Master Coach Money Coaching pertama di Indonesia, dan Man of The Year Six of The Best versi Majalah ME Asia, dll.

Artikel : Link

Image : Google