4 Langkah Yang Dapat Membantu Anda Menyelesaikan Tugas Yang Sulit

“Besok seringkali adalah hari yang tersibuk dalam minggu itu”

Pepatah Spanyol

Tidak setiap hari tugas Anda akan menyenangkan dan mencerahkan.

Beberapa tugas di sekolah, kampus atau pekerjaan Anda di dalam bisnis Anda terkadang kurang menyenangkan. Tetapi Anda tetap harus menyelesaikannya.

Dan tidak kehilangan dalam tanah yang penuh dengan penundaaan.

Jadi apa yang dapat Anda lakukan? Ini yang dapat Anda lakukan untuk menyelesaikan tugas yang tidak menyenangkan.

1. Fokuskan kembali kepada keuntungannya.

Daripada Anda fokus akan betapa membosankannya tugas ini atau bagaimana Anda tidak ingin melakukannya, fokus kepada keuntungannya ketika hal tersebut selesai dilakukan.

Jadi duduk sejenak untuk 1 menit. Tutup mata Anda.

Dan fokus akan apa yang Anda dapatkan dari ini. Fokus akan betapa baiknya Anda rasakan ketika Anda sudah selesai.

Seringkali melakukan ini dapat membuat motivasi Anda lebih baik sebelum Anda memulainya. Namun terkadang tidak.

Tidak peduli apakah ini akan meningkatkan motivasi Anda atau tidak dan Anda tidak perlu banyak memikirkannya karena biasanya ini akan membawa Anda ke perlawanan yang lebih kuat dan membuatnya menjadi lebhi sulit untuk memulainya. Sebaliknya buatlah sebuah keputusan dan lakukan saja.

2. Gunakanlah timer.

Tidak peduli jika Anda langkah diatas bekerja atau tidak untuk membuat Anda termotivasi, lakukan hal ini.

Siapkan timer Anda untuk 45 menit. Letakkan di tempat dimana Anda tidak dapat melihatnya. Mulailah bekerja akan tugas Anda dan fokus secara full akan pekerjaan itu. Lakukan satu per satu.

Selama 45 menit, komitmenkan diri Anda untuk melakukan pekerjaan ini dan fokus disana.

Mengapa perlu timer? Karena akan menjadi lebih mudah untuk fokus akan pekerjaan Anda karena Anda tahu dalam 45 menit, Anda bisa beristirahat dan pergi untuk melakukan apapun yang Anda inginkan. Anda hanya perlu melakukan tugas tersebut selama itu. Ini membuat perasaan Anda menjadi lebih ringan daripada merasakan beban berat yang harus Anda pikul.

Pemisahan yang jelas antara fokus bekerja dan fokus istirahat juga dapat mengurangi rasio stress Anda dan membantu Anda dalam kehidupan Anda untuk tidak berada dalam zona yang abu-abu. Ini adalah zona perusak mental ketika Anda memikirkan pekerjaan Anda ketika Anda sedang bersama dengan keluarga Anda pada sore hari atau sedang berusaha untuk tidur.

Jika 45 menit terlalu lama dan Anda masih ingin menunda, maka coba sekitar 10 menit sebagai permulaan.

3. Buat ini menjadi lebih menyenangkan.

Langkah pertama mungkin membuat Anda termotivasi untuk menyelesaikan tugas Anda. Langkah kedua dapat membantu Anda untuk sangat fokus dalam waktu tertentu untuk mengerjakan tugas Anda.

Langkah ketiga dapat Anda gunakan untuk membuat waktu bekerja Anda menjadi lebih menyenangkan. Coba putarkan musik kesayangan Anda dan dengarkan beberapa musik favorit Anda atau beberapa musik baru ketika Anda sedang bekerja.

Ini tentu saja tidak selalu memungkinkan, seperti misalnya Anda sedang melakukan tugas yang memerlukan keheningan.

Tetapi hal ini dapat membantu Anda untuk membuat pekerjaan Anda menjadi lebih menarik.

4. Berikan hadiah kepada diri Anda.

Tambahkan semangat dalam diri Anda dengan memberikan hadiah kepada diri Anda ketika Anda berhasil mengejarkan tugas Anda selama 45 menit tersebut. Bisa jadi hadiahnya adalah menonton sejenak atau makan makanan yang Anda sukai. Tidak perlu rumit.

Lakukan ini dan buat menjadi menarik. Seperti misalnya jikalau Anda berhasil menyelesaikan tugas Anda dalam hari ini maka Anda akan mentraktir diri Anda untuk makan pizza atau mungkin bersantai dengan nonton acara TV kesayangan Anda.

Jikalau Anda suka artikel ini, mohon like dan SHARE kepada teman-teman Anda ya…


Photo Credit: *G@bry*